Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mesin Honda Jazz

Mesin Honda Jazz

Dari segi mesin, tidak perlu diragukan lagi performa Honda Jazz.

Mesin Honda Jazz

Pada Mobil ini, tipe mesin yang digunakan adalah 1,5L SOHC dengan 4 silinder.

Katupnya berjumlah 16 dan berjenis iVTEC dan DBW.

Sistem bahan bakar yang digunakan adalah PGM-FI.

Kemudian diameter x langkahnya ialah 73 mm x 88,4 mm.

Perbandingan kompresinya ialah 10,3:1.

Tidak hanya itu saja, tenaga maksimum yang mampu dihasilkan oleh mobil pabrikan Jepang ini adalah 120 ps per 6000 rpm.

Sementara itu, torsi maksimumnya ialah 145 Nm pada 4800 rpm.

Dengan mesin dan tenaga yang dihasilkan ini, maka Honda Jazz nggak perlu diragukan lagi kualitasnya.

Kita juga bisa menjadikan kendaraan ini sebagai mobil andalan untuk transportasi sehari-hari.

Dikutip dari laman Carmudi, dua varian terakhir Honda Jazz yaitu Honda Jazz dan Honda Jazz RS memiliki mesin yang serupa.

Mesin tersebut adalah mesin 1.500 cc, 4-silinder SOHC 16-katup i-VTEC.

Honda Jazz termasuk salah satu jenis mobil hatchback yang sangat banyak diminati.

Hatchback adalah jenis mobil penumpang berbasis sedan, tapi tanpa bagasi belakang berbentuk ekor.

Honda Jazz berapa CC?

Itu adalah pertanyaan yang kerap ditanyakan masyarakat setelah adanya regulasi baru dari kenaikan harga BBM subsidi.

Honda Jazz merupakan salah satu produk hatchback terbaik Honda yang sudah mengaspal di Indonesia sejak tahun 2003.

Pertama kali hadir dengan kode bodi GD3, Honda Jazz berhasil bersaing pada pasar otomotif Indonesia dengan tiga generasi terbaiknya.

Meskipun demikian, kiprah Honda Jazz di Indonesia terpaksa dihentikan pada Maret 2021, sejalan dengan munculnya Honda City Hatchback di pasar otomotif Indonesia.

Oleh karena itu, Kita akan mengulas harga dan spesifikasi Honda Jazz keluaran paling terakhir, yaitu Honda Jazz dengan kode bodi GK5.

Mesin Honda Jazz

Dikutip dari laman Carmudi, dua varian terakhir Honda Jazz yaitu Honda Jazz dan Honda Jazz RS memiliki mesin yang serupa.

Mesin tersebut adalah mesin 1.500 cc, 4-silinder SOHC 16-katup i-VTEC.

Mesin yang digunakan kedua varian ini dapat dipadukan dengan transmisi manual 5-percepatan dan transmisi otomatis CVT.

Dengan memanfaatkan mesin tersebut, Honda Jazz dapat menciptakan tenaga sebesar 118 dk dan torsi puncak sebesar 145 Nm.

Spesifikasi Honda Jazz

Jika melihat eksteriornya, Honda Jazz didesain seperti mobil modern yang elegan.

Sedangkan dimensinya lebih kecil jika dibandingkan dengan saingannya, Toyota Yaris.

Hal ini diperindah dengan lampu depan serba LED, tailgate spoiler, high mount stop lamp, dan spion pelipatan elektrik.

Honda Jazz RS memiliki dimensi yang lebih besar dibandingkan varian terendahnya, yaitu (PxLxT) 4.035 mm x 1.694 mm x 1.524 mm dengan wheelbase sepanjang 2.530 mm.

Perbedaan lainnya juga terletak pada ukuran roda.

Jika Honda Jazz RS menggunakan pelek R16 dengan ban 185/55, Honda Jazz biasa menggunakan pelek R15 dengan ban 175/65.

Jika berbicara seputar fitur keselamatan, kedua varian Honda Jazz memiliki fitur yang cukup aman.

Fitur tersebut meliputi dual front SRS airbags, Brake Override System, Pretensioner, ISOFIX, dan sistem pengereman ABS yang dipadukan dengan EBD.

Untuk segi hiburannya, Honda Jazz biasa sudah disematkan head unit 6,2 inci sedangkan Honda Jazz RS berupa head unit 8 inchi.

Fitur Honda Jazz RS juga lebih lengkap, mulai dari tweeter speaker, pengaturan audio di kemudi, paddle shift, engine start stop, dan masih banyak lagi.

Honda Jazz sudah tidak lagi diproduksi, tapi kita masih bisa ingat terhadap mobil hatchback terbaik Honda ini.

Apa itu i-DSI?

i-DSI adalah mesin pengembangan terbaru Honda dengan disain yang compact, ringan, dan mempunyai performa tinggi.

i-DSI merupakan mesin “seri-i” Honda yang kedua.

Dimana mesin i-DSI didapatkan?

Bentuknya yang ringkas dan ringan membuat Mesin i-DSI sangat sesuai untuk kendaraan berukuran compact.

Saat ini, mesin i-DSI digunakan untuk Honda Jazz dan salah satu varian Honda City.

Mengapa Mesin i-DSI diperlukan?

Mesin i-DSI melakukan pembakaran yang lebih efisien, sehingga menghasilkan tenaga mobil yang lebih responsif, pemakaian bahan bakar yang paling hemat di kelasnya, dan emisi gas buang yang lebih bersih.

Bagaimana i-DSI bekerja?

Mesin i-DSI mempunyai ruang pembakaran yang compact dan dua busi pada tiap silinder.

Sistem dual & sequential ignition mengatur waktu urutan pengapian dari kedua busi, yaitu pada langkah hisap dan langkah buangnya, berdasarkan kecepatan dan beban kerja mesin.

Pengaturan ini memungkinkan pembakaran yang lebih cepat dan menyeluruh serta momen puntir yang besar pada kecepatan rendah-menengah.

Sistem tersebut akhirnya menghasilkan keseimbangan tinggi antara pemakaian bahan bakar yang ekonomis dan tenaga yang responsif.

Model VTEC merupakan type tertinggi.

Mesin tersebut menghasilkan tenaga sebesar 110 dk pada putaran mesin 5.800 rpm.

Dan torsi maksimum sebesar 143 Nm pada putaran 4.800 rpm.1 Mei 2022


Posting Komentar untuk " Mesin Honda Jazz"